Spesifikasi Teknis Board Sejuta Umat: Arduino Uno Rev3

Yves Vincent
2 min read4 days ago

--

Photo by Harrison Broadbent on Unsplash

Arduino Uno Rev3 adalah board mikrokontroler berbasis ATmega328P. Board ini memiliki 14 pin input/output digital (6 di antaranya dapat digunakan sebagai output PWM), 6 input analog, resonator keramik 16 MHz (CSTCE16M0V53-R0), koneksi USB, colokan listrik (power jack), header ICSP, dan tombol reset.

Board ini memiliki semua yang diperlukan untuk mendukung mikrokontroler: cukup sambungkan ke komputer dengan kabel USB atau nyalakan dengan adaptor atau baterai untuk memulai.

Kamu dapat mengutak-atik Uno tanpa terlalu khawatir akan melakukan kesalahan. Skenario terburuknya adalah kamu hanya perlu mengganti mikrokontroler ATmega328P buatan Atmel dan mulai dari awal lagi.

Uno berarti “satu” dalam bahasa Italia dan dipilih untuk menandai dirilisnya Arduino Software (IDE) 1.0.

Board Uno dan perangkat lunak Arduino (IDE) versi 1.0 adalah versi referensi Arduino, dan terus diperbarui. Saat artikel ini ditulis, versi teranyar Arduino adalah versi 2.3.2.

Board Uno adalah yang pertama dari serangkaian board USB Arduino, dan menjadi model acuan untuk platform Arduino selanjutnya.

Gambar Diagram Pin Arduino Uno Rev3 | sumber: arduino.cc

Spesifikasi Teknis

Mikrokontroler: ATmega328P

Tegangan Operasi: 5V

Tegangan Input (rekomendasi): 7–12V

Tegangan Input (batas): 6–20 V

Jumlah Pin I/O Digital: 14 (6 di antaranya memberikan output PWM)

Jumlah Pin I/O Digital PWM: 6

Pin Input Analog: 6

Arus DC di tiap Pin I/O: 20 mA

Arus DC untuk Pin 3,3 V: 50 mA

Memori Flash: 32 KB (di mana dengan 0,5 KB digunakan oleh bootloader)

SRAM: 2 KB (ATmega328P)

EEPROM: 1 KB (ATmega328P)

Kecepatan Clock: 6 MHz

LED_BUILTIN: Pin 13

Panjang Board: 68.6 mm

Lebar Board: 53.4 mm

Berat Board: 25 g

sumber: arduino.cc

--

--

Yves Vincent
0 Followers

Technology Enthusiast | Electronics and Programming | Internet of Things